Saksi Ahli Ungkap Dua Poin yang Membuat Jaksa Dilema Yuridis Soal Tuntutan Eliezer
7 February 2023 07:45
SHARE NOW
Saksi ahli meringankan, Albert Aries menjelaskan soal dilema yuridis yang dialami oleh jaksa penuntut umum saat menuntut Richard Eliezer. Hal ini menyangkut dalam asas keragu-raguan, hakim harus membebaskan terdakwa.
"Tuntutan Jaksa Penuntut Umum sebanyak 12 tahun kepada Richard Eliezer terlepas adanya pro dan kontra, mungkin ini adalah cerminan suara keadilan paling jujur dari masyarakat ketika melihat seorang justice collaborator yang sudah diberikan perlindungan oleh LPSK ternyata dituntut lebih berat dari dari tiga pelaku lainnya," kata saksi ahli meringankan Albert Aries saat diskusi dalam program Kontroversi, Kamis (2/2/2023).
Albert juga menjelaskan jaksa hanya mendakwa Eliezer dengan Pasal 55 ayat (1) ke-1 yang menyatakan orang yang disuruh melakukan tidak dapat dipertanggungjawabkan karena tidak ada niat kehendak.
"Maka berlaku asas tiada pidana tanpa kesalahan. Mungkin ini yang menjadi dilema yuridis dari jaksa ketika membacakan tuntutan maupun replik," tutup Albert Aries