NEWSTICKER

130 Ton Kubik Sampah Penuhi Kali Jambe Bekasi

N/A • 12 September 2022 20:32

Kali Jambe di Tambun Utara, Bekasi, kembali dibanjiri sampah. Setelah dikerahkan alat berat untuk mengangkatnya, bobot sampah yang menyumbat aliran sungai sehingga rawan menjadi penyebab banjir mencapai 130 ton. 

Dinas Lingkungan Hidup Bekasi langsung mengerahkan satu alat berat, 20 petugas kebersihan dan dan 20 truk sampah. Sampah yang berhasil diangkat akan langsung diangkut ke tempat pembuangan akhir (TPA) di Burangkeng, Kecamatan Setu, Bekasi, Jawa Barat. 
(Aditya Putra Pratama)

Tag

.