Buntut Piala Dunia U-20, Elektoral Ganjar dan PDIP Berpotensi Anjlok
N/A • 31 March 2023 13:35
Elektoral Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan PDIP dinilai berpotensi anjlok. Hal itu disebabkan sikap Ganjar yang juga merupakan kader PDIP, menolak kedatangan Israel pada ajang Piala Dunia U-20.
"Potensi elektoral Ganjar Pranowo dan PDIP turun sangat besar pasca FIFA membatalkan Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20. Sebab, sikap Ganjar dan PDIP dipersepsi masyarakat sebagai salah satu penyebab FIFA membatalkan Indonesia sebagai tuan rumah," kata pengamat komunikasi politik Universitas Esa Unggul, M Jamiluddin Ritonga, Jumat (31/3/2023).
Jamiluddin mengatakan sikap Ganjar sudah terlanjur membuat publik kecewa. Hal ini terlihat dari banyaknya netizen yang menyerbu media sosial Ganjar.
Kekecewaan itu membuat popularitas Ganjar dan PDIP dalam konotasi negatif akan meningkat. Konotasi negatif ini berimbas langsung pada elektabilitas.
"Popularitas negatif biasanya akan berkolerasi dengan penurunan elektabilitas. Karena itu, elektoral Ganjar dan PDIP berpeluang turun drastis sangat terbuka," jelas Jamiluddin.
Ganjar Pranowo menjadi sasaran publik melampiaskan rasa kecewa atas batalnya Indonesia jadi tuan rumah Piala Dunia U-20. PDIP menilai reaksi dari netizen disebut sebagai sebuah dinamika dan bagian dari ujian pemimpin.
"Itu bagian dari suatu dinamika, suatu ujian-ujian agar pemimpin-pemimpin Indonesia memang kokoh di dalam prinsip," kata Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDIP Hasto Kristiyanto.
(Thirdy Annisa)