NEWSTICKER

Ini Daftar 22 Pemain Timnas Indonesia U-24 untuk Asian Games 2022

N/A • 15 September 2023 10:31

Timnas Indonesia U-24 yang berlaga di Asian Games 2022 Hangzhou melakukan persiapan akhir sebelum terbang ke Tiongkok, Jumat malam 15 September 2023. Praktis hanya Andi Setyo yang mengisi pemain senior dalam 22 punggawa Garuda.

Sebanyak 22 punggawa Timnas Indonesia U-24 bersiap terbang ke Tiongkok, Jumat malam 15 September 2023, untuk berlaga di ajang Asian Games 2022 Hangzhou. 

PSSI telah merilis pemain yang ada di bawah instruksi pelatih Indra Sjafri selama berada di Tiongkok. Komposisi pemain yang berlaga di SEA Games 2022 Kamboja seperti Rizky Ridho, Ernando Ari, Alfeandra Dewangga dipadukan dengan alumni pemain timnas U-20 serta satu pemain senior yakni Andi Setyo mengisi kekuatan skuad Garuda.

Pelatih kepala Timnas U-24 Indra Sjafri menjelaskan, koordinasi sudah dilakukan kepada klub-klub tempat pemain bernaung dan memutuskan satu pemain senior yang akan bergabung menyesuaikan dengan lawan dan pola permainan yang akan diterapkan. 

"Sudah memperhitungkan segala sesuatunya, termasuk pemain yang kita rekrut ini kan harus kita implementasikan dengan game plan yang akan kita hadapi nanti," jelas Indra Sjafri. 

Tergabung dalam Grup F bersama Kyrgyzstan, Korea Utara (Korut), dan Chinese Taipei, Skuad Garuda optimistis bisa lolos dari fase grup dan langkah jauh dalam gelaran Asian Games Hangzhou 2022 Tiongkok.

Daftar 22 pemain Timnas Indonesia di Asian Games 2022:

1. Daffa Fasya - Borneo FC
2. Ernando Ari - Persebaya Surabaya
3. Adi Satrio - PSIS Semarang
4. Andy Setyo - Persikabo 1973
5. Rizky Ridho - Persija Jakarta
6. Kadek Arel - Bali United
7. M. Haykal - PSIS Semarang
8. Dony Tri - Persija Jakarta
9. Bagas Kaffa - Barito Putera
10. Robi Darwis - Persib Bandung
11. Alfeandra Dewangga - PSIS Semarang
12. Rachmat Irianto - Persib Bandung
13. Ananda Raehan - PSM Makassar
14. Beckham Putra - Persib Bandung
15. S. Abimanyu - Persija Jakarta
16. M. Taufany - Borneo FC
17. George Brown - Persebaya Surabaya
18. Hugo Samir - Borneo FC
19. Ramai Rumakiek - Persipura Jayapura
20. Egy Maulana - Dewa United
21. Ramadhan Sananta - Persis Solo
22. Titan Agung - Bhayangkara FC

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news Metrotvnews.com

(Sofia Zakiah)