NEWSTICKER

Percepatan Vaksinasi Booster di Kupang & Sidoarjo Terus Digenjot

N/A • 24 July 2022 11:35

Vaksinasi booster masih terus dilakukan disejumlah daerah. Pusat perbelanjaan hingga pasar tradisional menjadi lokasi sentra bagi layanan vaksinasi.

Polresta Kupang terus menggencarkan pelayanan vaksinasi booster bagi warga Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur. Antusias warga cukup tinggi untuk mendapatkan pelayanan vaksinasi di salah satu pusat perbelajaan. Tidak hanya melayani booster, petugas juga melayani vaksinasi tahap satu dan dua bagi warga dengan target vaksinasi sebanyak 300 dosis. 

Selain itu, pelayanan vaksinasi booster juga dilakukan di pasar tradisional Sidoajo, Jawa Timur yang disambut antusiasme tinggi bagi para pedagang ataupun warga sekitar. Antusiasme warga ini tidak terlepas dengan adanya aturan yang mewajibkan vaksin booster bagi pengunjung pusat perbelanjaan dan pasar tradisional. 
(Siti Nor Sholikhah)

Tag