Para terdakwa pembunuhan berencana terhadap Nofriansyah Yosua Hutabarat (Brigadir J), akan menjalani sidang pekan ini dengan agenda pembacaan nota pembelaan atau pledoi. Sedangkan para terdakwa perintangan penyidikan pembunuhan Brigadir J akan menjalani sidang tuntutan.
Berikut jadwal sidang pembunuhan Brigadir J:
Selasa, 24 Januari 2023:
- Pledoi Ferdy Sambo
- Pledoi Kuat Ma'ruf
- Pledoi Ricky Rizal
- Tuntutan Irfan Widyanto
Rabu, 25 Januari 2023:
- Pledoi Putri Candrawathi
- Pledoi Richard Eliezer
Jumat, 27 Januari 2023:
- Tuntutan Hendra Kurniawan
- Tuntutan Agus Nurpatria
- Tuntutan Arif Rachman Arifin
- Tuntutan Baiquni Wibowo
- Tuntutan Chuck Putranto