Frank Lampard. (Clive Rose / POOL / AFP)
Jakarta: Frank Lampard masih kesulitan mempersembahkan kemenangan untuk Chelsea hingga pekan terakhir Liga Primer Inggris 2022/2023. Meski demikian, dia mengaku telah melakukan yang terbaik dan tetap bersenang-senang dengan para suporter pada momen perpisahannya sebagai pelatih sementara Chelsea.
Keuntungan sebagai tuan rumah di pekan terakhir musim ini, tetap gagal dimanfaatkan Chelsea untuk meraih kemenangan. Newcastle United sebagai tamunya di Stamford Bridge, Minggu 28 Mei, hanya mampu ditahan imbang 1-1, dan itu pun setelah gol Anthony Gordon dibalas dengan bunuh diri Kieran Trippier.
"Senang mengucapkan selamat tinggal dan bersenang-senang di akhir musim ini dengan para suporter. Mereka luar biasa," kata Lampard seusai laga kontra Newcastle seperti dilansir Antara dari laman resmi klub.
Lampard menjalani karier kepelatihannya yang kedua bersama Chelsea untuk menggantikan Graham Potter pada April lalu. Padahal pada 2021 silam, adalah Lampard yang dipecat manajemen klub lantaran gagal mengangkat performa The Blues sejak 2019.
Kemudian dalam kurun waktu sekitar 1,5 bulan belakangan ini, Lampard juga belum mampu menunjukkan kemampuan sebagai pelatih top karena Chelsea tetap sering mengalami tren negatif di berbagai kompetisi, yakni (1 menang, 2 seri, 8 kalah).
"Saya pikir penggemar Chelsea, dan khususnya penggemar pertandingan, tahu situasi yang saya hadapi. Tidak mudah untuk membalikkan keadaan dalam waktu singkat dan itulah kenyataannya," kata Lampard tentang tren negatifnya bersama Chelsea.
"Tetapi, saya telah memberikan segalanya dalam periode ini dan saya benar-benar terhubung dengan klub ini seumur hidup," tambahnya.
"Saya akan segera kembali menonton pertandingan Chelsea dan selalu menjadi penggemar klub sepak bola ini," pungkas Lampard.
Hasil imbang dengan Newcastle membuat Chelsea finis di urutan ke-12 Liga Primer Inggris 2022/2023 dan gagal meraih satu pun gelar pada musim ini. Selanjutnya, The Blues dirumorkan bakal mengganti Lampard dengan Mauricio Pochettino.